Spesifikasi Zoho CRM

Spesifikasi Zoho CRM

Paket Zoho CRM 

Zoho CRM adalah software CRM berbasis cloud yang tersedia dalam lima paket berbeda, yang fiturnya masing-masing berfokus pada kebutuhan bisnis tertentu.
  1. Gratis
  2. Standard
  3. Professional
  4. Enterprise
  5. Ultimate
Setiap edisi memiliki harga berbeda dan berisi serangkaian fitur berbeda yang dapat diakses setelah berlangganan. Sebelum memilih paket, Anda harus memahami kebutuhan bisnis Anda sehingga dapat memilih paket yang sesuai. Kami menawarkan uji coba selama 15 hari untuk Edisi Professional, Standard, dan Enterprise.

Anda dapat mendaftar di sini untuk menggunakan software CRM Gratis agar Anda dapat mengevaluasi semua paket sebelum membeli.

Terlepas dari paket Gratis, semua edisi lainnya didasarkan pada lisensi pengguna, yakni berdasarkan jumlah pengguna yang memiliki akun CRM perusahaan. Untuk perusahaan Anda, semua lisensi pengguna yang Anda beli harus berada dalam paket yang sama. Misalnya, Anda tidak dapat berlangganan untuk 10 pengguna dalam paket Standar, 5 di antaranya menggunakan paket Entreprise, 5 lainnya menggunakan paket Standard.  

Untuk informasi lengkap tentang batasan dan ketersediaan fitur di setiap edisi, lihat tabel Ketersediaan Fitur. Zoho CRM adalah layanan berbayar sesuai kebutuhan, dan Anda akan ditagih setiap bulan atau tahunan untuk edisi yang saat ini Anda gunakan. Jadi, ada fleksibilitas untuk meningkatkan edisi Anda saat bisnis berkembang atau menurunkannya jika Anda memotong beberapa layanan.

Dukungan Bahasa

Zoho CRM mendukung 28 bahasa. Pilih bahasa yang Anda inginkan dengan membuka Setup > General > Personal Settings di CRM. Di bagian Locale Information, klik ikon Edit. Pilih bahasa yang ingin Anda gunakan dari daftar opsi Language. 
Bahasa yang didukung dalam Zoho CRM tercantum di bawah ini:
  • Arab
  • Bahasa Indonesia
  • Bulgaria
  • Bahasa China (Aksara Sederhana)
  • Bahasa China (Tradisional)
  • Kroasia
  • Ceko
  • Denmark
  • Belanda
  • Bahasa Inggris (AS)
  • Bahasa Inggris (UK)
  • Prancis
  • Jerman
  • Ibrani
  • Hindi
  • Hongaria

  • Italia
  • Jepang
  • Korea
  • Portugis (Portugal)
  • Portugis (Brasil)
  • Rusia
  • Spanyol
  • Swedia
  • Polandia
  • Thai
  • Turki
  • Vietnam

Persyaratan Sistem

Zoho CRM adalah aplikasi berbasis cloud, dan oleh karena itu aplikasi dan datanya tidak disimpan dalam memori sistem komputer Anda. Karena aplikasi cloud mengandalkan server jarak jauh, Anda diwajibkan memiliki koneksi internet terus-menerus untuk mengakses Zoho CRM. Anda tidak diharuskan mengunduh atau menginstal file apa pun di komputer Anda untuk menggunakan CRM.

Zoho CRM kompatibel dengan konfigurasi sistem dasar di bawah ini:

Sistem Operasi
Windows, Linux, dan Mac OS X
Browser Web

Safari 13

Google Chrome 73

Mozilla Firefox 69

Edge 79

Opera 60

Persyaratan lain

Aktifkan JavaScript 
Aktifkan Cookies 
Instal Acrobat reader  (opsional)
Instal Spreadsheet viewer (opsional)

Kami juga mendukung browser yang menggunakan ES6.  
Keterangan
  1. Wajib menggunakan browser, API, dan Plugin yang mendukung TLS v1.2.
  2. Zoho CRM mungkin tidak dapat diakses jika Anda mengaktifkan mode Compatibility di Internet Explorer.
       Cara menonaktifkan mode Compatibility di Internet Explorer 11
  1. Klik ikon Gear (di sudut kanan atas IE) dan pilih Compatibility View Settings,
  2. Hapus centang pada kotak Display intranet sites in Compatibility View.
  3. Klik Tutup.

Kapasitas Penyimpanan

Ruang penyimpanan di Zoho CRM dibagi menjadi dua kategori: Data dan File untuk representasi yang lebih jelas. Kategori ini dibagi lebih lanjut menjadi Detail Penyimpanan dan Penggunaan.
Penyimpanan data: adalah total ruang yang digunakan oleh data dalam modul standar dan kustom, termasuk catatan yang ditambahkan ke data. Ini juga mencakup ruang yang digunakan oleh data di keranjang sampah Anda.
Penyimpanan file: adalah ruang yang digunakan oleh gambar, lampiran (data dan email), template email, dan dokumen yang terkait dengan suatu data. Pada penyimpanan file, Anda bisa melihat pembagian penyimpanan berdasarkan fitur, misalnya pembuatan email massal dan dokumen. Penyimpanan ini juga mencakup ruang yang digunakan oleh data dan file yang berada di keranjang sampah.
Lihat ketersediaan fitur untuk mengetahui lebih lanjut ruang penyimpanan default di setiap paket. Selain itu, baca selengkapnya tentang cara membeli ruang penyimpanan tambahan

Aplikasi Seluler

Aplikasi seluler Zoho CRM memungkinkan Anda membawa software CRM ke mana pun Anda pergi. Aplikasi ini memberi Anda akses yang sama ke data yang Anda miliki di desktop, tetapi diatur untuk membantu Anda menyelesaikan tugas saat bepergian. Pengalaman seluler menawarkan antarmuka pengguna yang bersih, dioptimalkan untuk kemudahan akses data yang Anda butuhkan. Dengan aplikasi ini, Anda bisa bekerja secara offline untuk mengakses data yang tersimpan secara lokal, serta menambahkan, mengubah, dan menghapus data. Ketika Anda terhubung kembali dengan jaringan, setiap perubahan yang dilakukan secara offline akan disinkronkan secara otomatis.  Lihat juga   Zoho CRM Edisi Mobile

Perangkat yang Didukung
Aplikasi Zoho CRM tersedia di perangkat Android dan iOS, dan dapat diunduh dari Google Play dan App Store. Juga tersedia sebagai web seluler di browser seluler yang didukung.
Sistem Operasi
Versi
Android
5.0 ke atas
iOS
10.0 ke atas
Web seluler
Android
Chrome (Disarankan)
iOS
Safari (Disarankan)
Modul yang Kompatibel

Anda dapat mengakses seperangkat modul Zoho CRM dari perangkat Anda. Data yang termuat akan disimpan dalam database lokal pada perangkat Anda. Modul yang didukung berbeda berdasarkan pada edisi CRM langganan Anda. Modul-modul berikut ini didukung di perangkat Anda.

Leads
Kontak
Akun
Kesepakatan
Tugas
Rapat
Panggilan
Produk
Kasus
Solusi
Vendor
Buku Harga
Penawaran
Pesanan Penjualan
Pesanan Pembelian
Faktur
Semua modul kustom
(Maks: 15 modul kustom)
Dasbor
-
-
Lihat  panduan implementasi CRM untuk proses langkah demi langkah penyiapan akun CRM Anda.

LIHAT JUGA


    • Related Articles

    • Pengantar Zoho CRM

      Apa yang dimaksud dengan CRM? Customer Relationship Management (CRM) dapat diartikan ke berbagai cara, tergantung apa yang ingin dicapai oleh orang yang mengartikannya. Bagi sebagian orang, CRM adalah strategi untuk mengidentifikasi, memahami, ...
    • Memulai Perjalanan Anda sebagai Admin Zoho CRM

      Apa Peran Anda sebagai Admin? Sebagai administrator Zoho CRM di perusahaan, Anda berperan memberikan ekosistem terpercaya untuk karyawan Anda, tempat mereka dapat berkembang dengan sukses. Ada serangkaian aktivitas yang harus Anda lakukan untuk ...
    • Memahami Akun CRM Anda

      Istilah-Istilah Penting di Software CRM Dalam lingkungan bisnis, ada istilah-istilah seperti Leads, Deal, Campaign, Invoice, dsb. Berikut ini adalah daftar istilah dan definisinya sebagaimana yang digunakan di Zoho CRM. Anda dapat menemukan lebih ...